Metode pembayaran apa saja yang memiliki pertimbangan tambahan yang dapat memengaruhi rencana migrasi?
Beberapa metode pembayaran memiliki pertimbangan tambahan yang harus diperhitungkan dalam perencanaan migrasi Anda. Jika Anda menggunakan salah satu metode pembayaran berikut, perhatikanlah baik-baik informasi tambahan ini saat Anda menentukan cakupan dan menjadwalkan pekerjaan migrasi.
- Multibanco: Dukungan untuk Multibanco pada Payment Intents tersedia secara umum pada Juni 2024. Untuk informasi selengkapnya, ikuti instruksi berikut untuk melakukan integrasi dengan Multibanco pada API terbaru Stripe.
- Cek Kertas: Cek Kertas belum didukung pada Payment Intents. Jika Anda hanya menggunakan Cek Kertas lewat Stripe Billing, dan tidak melakukan integrasi secara langsung dengan Sources API, tindakan tidak dibutuhkan – Stripe akan melakukan migrasi akun Anda ke produk baru secara lancar setelah siap. Jika Anda melakukan integrasi dengan Sources API untuk Cek Kertas, pada akhirnya Anda perlu melakukan upgrade integrasi ke Payment Intents. Kami memperkirakan akan segera menjalankan uji coba untuk hal ini. Kami tidak akan mengharuskan pengguna untuk melakukan migrasi volume Cek Kertas mereka dari Sources sebelum solusi tersedia. Untuk detail selengkapnya, lihatlah: Kapan Cek Kertas akan tersedia pada Payment Intents??
- Transfer Kredit SEPA + Stripe Billing: Semua pengguna Transfer Kredit SEPA harus melakukan migrasi volume mereka ke Transfer Bank EUR. Jika Anda adalah pengguna Stripe Billing (Invoice atau Subscriptions) yang juga menggunakan Transfer Kredit SEPA, kini Anda dapat memulai proses migrasi integrasi ke Transfer Bank EUR dengan mengacu pada panduan migrasi di sini. Perlu diperhatikan bahwa batas waktu migrasi untuk metode pembayaran nonkartu lainnya juga akan berlaku bagi Transfer Kredit SEPA. Untuk informasi tambahan, lihatlah: Bagaimana cara melakukan migrasi volume Transfer Kredit SEPA saya?
- Sofort: Klarna mengakuisisi Sofort pada tahun 2014 dan berencana menghentikan penggunaan Sofort sebagai metode pembayaran mandiri tanggal 30 September 2024. Kami sedang berusaha mengonfirmasi apakah akan ada perpanjangan yang diberikan pada tanggal tersebut. Jadikan penghentian mendatang ini sebagai pertimbangan ketika memutuskan apakah akan menyertakan Sofort dalam cakupan migrasi Anda.
Kami akan terus mengabari saat ada informasi baru terkait metode pembayaran dengan kondisi khusus ini. Jika Anda yakin bahwa salah satu dari pertimbangan ini akan menghambat kemampuan Anda untuk menyelesaikan migrasi sesuai tenggat, Anda memiliki opsi untuk meminta ekstensi waktu satu kali. Untuk mengetahui caranya, lihatlah: Bagaimana cara meminta waktu tambahan untuk melakukan migrasi?
Apakah ini menjawab pertanyaan Anda?
Artikel terkait