Stripe Connector for PrestaShop menawarkan solusi pembayaran global yang terintegrasi, terukur, dan fleksibel. Banyak perusahaan menggunakan konektor ini untuk menerima pembayaran dan membangun integrasi mereka lebih cepat dengan PrestaShop dan Stripe.
Ya, pada versi terbaru modul Stripe untuk PrestaShop, pelanggan dapat menyimpan detail pembayaran dengan Link. Ini dapat dinonaktifkan melalui Dashboard Stripe, untuk Formulir pembayaran terintegrasi (Payment Element) di sini, dan untuk Beralih ke Stripe (Checkout) di sini.
Modul Stripe mendukung metode pembayaran berikut:
Kartu kredit dan debit: Visa, Mastercard, American Express, China UnionPay, Discover & Diners, Japan Credit Bureau (JCB), dan Cartes Bancaires.
Dompet digital: Apple Pay, Google Pay, WeChat Pay, AliPay, dan GrabPay.
Beli Sekarang, Bayar Nanti dan Angsuran: Klarna dan Afterpay (Clearpay).
Debit bank: ACH, debit SEPA, debit langsung BECS, dan debit pra-otorisasi di Kanada.
Metode pembayaran populer lainnya: Bancontact, EPS, Giropay, iDeal, Przelewy24, SOFORT, FPX, Boleto, dan OXXO.
Untuk mengonfigurasi Apple Pay, Anda harus menambahkan domain secara manual melalui Dashboard Stripe di pengaturan metode pembayaran Anda.
Saat mengonfigurasi modul pembayaran Stripe, Anda akan dapat memilih tampilan yang di-hosting Stripe mana yang kami masukkan ke dalam alur checkout Anda, Beralih ke Stripe (Stripe Checkout) atau Formulir pembayaran terintegrasi (PaymentElement). Perbedaan utamanya yaitu, di Payment Element, element akan muncul secara langsung di alur checkout, sedangkan jika Anda memilih Checkout, pelanggan akan diarahkan ke Stripe Checkout selama alur checkout.
Mode percobaan memungkinkan Anda untuk memvalidasi bahwa modul berfungsi dengan baik di toko Anda dan untuk melihat seperti apa pengalaman pengguna tanpa benar-benar men-charge kartu atau membebankan biaya apa pun. Setelah siap men-charge pelanggan Anda dengan modul kami, Anda dapat beralih ke mode live. Perbedaan mode percobaan dan mode live terletak pada pengaturan kunci API yang berbeda.
Anda dapat menyesuaikan Formulir pembayaran terintegrasi (Payment Element) untuk mendukung konteks checkout dengan memilih di antara empat tema bawaan yang paling mirip dengan situs web Anda: Stripe, Flat, Night, None. Ini dapat dilakukan melalui administrasi PrestaShop pada halaman konfigurasi modul.
Untuk menyesuaikan tampilan checkout saat memilih Beralih ke Stripe (Stripe Checkout), buka pengaturan Branding di Dashboard Stripe.
Jika versi baru modul Stripe tersedia, Anda akan melihat opsi 'Upgrade' di sampingnya, di pengelola modul PrestaShop. Versi lama dari modul Stripe sepenuhnya kompatibel dengan versi yang lebih baru, jadi Anda tidak perlu melakukan perubahan konfigurasi apa pun saat melakukan upgrade.
Tidak, tombol 'Connect dengan Stripe' pada halaman konfigurasi modul hanya akan mengarahkan Anda ke formulir pendaftaran Stripe untuk mengisi informasi tentang bisnis Anda. Untuk terhubung, Anda tetap harus menggunakan kunci API dari akun Stripe Anda.
Anda tidak perlu mengonfigurasi webhook agar modul dapat berfungsi, ini sudah diatur secara otomatis.
Tidak, modul PrestaShop Stripe tidak mengenakan biaya tambahan apa pun. Anda di-charge biaya standar untuk produk Stripe sesuai skema biaya akun Anda.
Tidak, ini harus dilakukan dari Dashboard Stripe.
Anda dapat mengonfigurasi kriteria penarikan pembayaran melalui administrasi PrestaShop pada halaman konfigurasi Stripe. Penarikan pembayaran akan otomatis dilakukan saat status pesanan berubah, agar sesuai dengan nilai di kotak 'Status catch'. Anda juga dapat menarik pembayaran dari Dashboard Stripe menggunakan tombol ‘Tarik’ saat menampilkan pembayaran terotorisasi.
Ya, Anda dapat secara manual memasukkan jumlah pengembalian dana di tab 'Pengembalian dana' pada halaman konfigurasi Stripe. Anda juga dapat mengembalikan sebagian dana pesanan dari Dashboard Stripe.
Tidak, modul ini hanya mendukung pembayaran mandiri.
Stripe Connect tidak didukung modul Stripe untuk PrestaShop.
Ya, modul Stripe untuk PrestaShop mendukung Radar yang dapat dikonfigurasi dari Dashboard Stripe Anda.